by

Mendarat di Turki, Pesawat TNI AU Lanjutkan Misi Dropping Logistik Ke Wilayah Bencana

-TNI Polri-570 views

Bhayangkara101, Ankara, Turki.- Dua pesawat TNI AU yang melaksanakan misi kemanusiaan menerbangkan bantuan logistik dan 55 personel Medium Utility Search And Rescue (Musar) dan Emergency Medical Team (EMT), masing-masing Boeing B-737-400 A-7308 dan C-130 Hercules A-1326, mendarat di Bandara Adana, Turki, Minggu pagi, waktu setempat (12/2/2023).

Setelah menurunkan personel dan bantuan logistik di Bandara Adana, Pesawat Boeing 737-400 A-7308 Skadron Udara 17, langsung terbang kembali menuju tanah air dengan rute Addana – Abu Dhabi – Chennai – Lanud Sim – Lanud Halim Perdanakusuna, Jakarta.

Foto: Dok Dispenau

Sementara pesawat C-130 A-1326 Skadron Udara 32 kembali melanjutkan misi penerbangan menyalurkan bantuan logistik untuk korban bencana gempa Turki, dan Suriah, dengan rute Ankara – Etismegut – Kahramanmaras – Etismegut – Kahramanmaras – Ankara.

Foto: Dok Dispenau

Logistik bantuan pemerintah RI untuk masyarakat Turki dan Suriah tersebut, berupa tenda, sepatu booth, selimut, makanan, dan obat-obatan. Total bantuan logistik sebanyak 11 ton lebih, merupakan bantuan tahap pertama, dan akan disusul bantuan tahap berikutnya.

MB101 – Dispenau

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *