Bhayangkara101, Situbondo.- Menteri Koordinator Bidang Politik Hukum dan HAM (Menko Polhukam) Prof Dr. H Mahfud MD, S.H., S.U., M.Ip., resmi diangkat sebagai warga kehormatan Korps Marinir TNI Angkatan Laut yang dilaksanakan di pantai Banongan Asembagus Situbondo Jawa Timur. Selasa (01/08/2023)
Upacara pengangkatan sebagai warga kehormatan ke 48 tersebut diawali dengan penyematan Brevet Kehormatan Antiteror Aspek Laut Detasemen Jalamangkara (Denjaka) dan Brevet Intai Para Amfibi (Taifib) Korps Marinir kepada Prof Dr. H Mahfud MD, S.H., S.U., M.Ip., ini tertuang dalam Surat Keputusan Komandan Korps Marinir Nomor Kep/159/VII/2023 tentang Pengangkatan Sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir serta Penganugerahan Brevet Kehormatan Anti Teror Aspek Laut dan Intai Para Amfibi Korps Marinir.
Dalam kesempatan tersebut Menko Polhukam juga menyaksikan rangkaian Latihan Gabungan Tentara Nasional Indonesia (TNI) Tahun 2023 mulai dari penyelesaian sasaran strategis, Bantuan Tembakan Kapal (BTK) dan Tembakan Udara (BTU), gelombang pendaratan Pasukan Pendarat Marinir dan dilanjutkan dengan Operasi Darat Lanjutan..
Pada kesempatan tersebut, Menko Polhukam dalam sambutannya mengajak kita semua untuk memanjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala limpahan rahmat dan karunianya sehingga pada pagi hari ini kita bisa hadir di pantai Banongan Asembagus Situbondo dalam rangkaian Latihan Gabungan TNI Dharma Yudha tahun 2023 sekaligus momentum yang sangat membanggakan bagi Menko Polhukam yakni acara pembaretan sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir.
Pada kesempatan yang baik ini Menko Polhukam menyampaikan selamat dan sukses atas terselenggaranya Latihan Gabungan TNI Dharma Yudha tahun 2023 yang dapat berjalan dengan baik, terorganisir dan mampu menunjukkan keterampilan dan kemampuan seluruh prajurit secara profesional sebagai tolok ukur kesiapsiagaan TNI sebagai wujud pertanggungjawaban TNI yang selalu siap untuk menjaga dan mempertahankan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia
Pada hari ini juga Menko Polhukam menyatakan dari perasaan yang terdalam bahwa Menko Polhukam sangat bangga diangkat sebagai Warga Kehormatan Korps Marinir TNI angkatan Laut.
“Saya bangga menjadi bagian dari prajurit prajurit Marinir yang handal, profesional, disiplin, memiliki semangat tempur yang tinggi, tangguh dan senantiasa menunjukkan kesiapsiagaan yang tinggi dalam menjaga setiap jengkal wilayah kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia” tegas Menko Polhukam.
Menko Polhukam mengucapkan terima kasih yang tidak terhingga kepada Panglima TNI, Kepala Staf Angkatan Laut dan Komandan Korps Marinir atas kehormatan yang diberikan kepada Menko Polhukam yaitu diangkat menjadi warga kehormatan Korps Marinir.
MB101 – Dispen Kormar
Comment