Bhayangkara101, Jakarta.- Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., menegaskan, Akademi Angkatan Udara (AAU) merupakan investasi sangat strategis bagi TNI AU.
Hal ini tercermin dari kontribusi signifikan yang telah ditunjukan para perwira lulusan AAU, dalam penugasan, baik di internal TNI AU/TNI, maupun secara luas dalam berbagai bentuk darma bakti kepada bangsa dan negara.
“Prinsip inilah yang harus selalu terpatri pada setiap civitas akademika AAU,” tegas Kasau.
Penegasan tersebut disampaikan Kasau, saat memimpin Serah Terima Jabatan (Sertijab) Gubernur AAU dari Marsda TNI Nanang Santoso kepada Marsda TNI Eko Dono Indarto, S.IP., M.Tr (Han), di kesatrian AAU Yogyakarta, Kamis, (3/2/2022).
Kasau menambahkan, pendidikan AAU merupakan gerbang awal penanaman karakter kepemimpinan dan kemampuan esensial generasi masa depan TNI AU.
Oleh karena itu, Kasau minta agar lembaga pendidikan AAU harus terus dikembangkan dan dapat beradaptasi dengan situasi saat ini.
Kasau juga mengapresiasi capaian tugas Marsda TNI Nanang Santoso, yaitu AAU meraih Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Selain itu juga penganugerahan Zona Integritas Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK), dari Kemenpan RB.
Kepada Marsda TNI Eko Dono Indarto, S.I.P., M.Tr. (Han)., Kasau berharap dapat beradaptasi dengan cepat dan membangun, mengembangkan potensi serta sumber daya yang ada, guna mewujudkan TNI AU sebagai angkatan udara yang disegani.
Turut hadir dalam acara ini, Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X, Ketua Umum PIA Ardya Garini Ny. Inong Fadjar Prasetyo, Pangkoopsudnas Marsdya TNI Andyawan Martono Putra, S.I.P., M.Tr (Han), Irjenau, Koorsahli Kasau, Para Asisten Kasau, Wadanjen Akademi TNI, para Gubernur Akademi Angkatan, dan Akpol, Pejabat Utama AAU, dan perwakilan Forkopinda DIY.
MB101 – Dispenau
Comment