Bhayangkara101, Sidoarjo.- Komandan Korps Marinir (Dankormmar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Suhartono memberikan reward atau apresiasi kepada prajurit Brigif 2 Marinir di Masjid Jannatin Kesatrian Marinir R. Suhadi Gedangan, Sidoarjo, Jawa Timur. Sabtu (06/11/2021).
Reward tersebut diberikan Dankormar kepada dua puluh satu prajurit Brigif 2 Marinir atas jerih payahnya dalam melaksanakan pembangunan renovasi Masjid Jannatin, mulai dari pembongkaran, tahap pengerjaan hingga selesai pembangunan.
Adapun renovasi Masjid Jannatin meliputi pelebaran, peninggian bangunan masjid, paving halaman, pembuatan taman, pembuatan dua menara, pembuatan gapura dan renovasi pagar, setelah direnovasi Masjid Jannatin akan mampu menampung 1.000 jamaah, sebelumnya daya tampung 650 jamaah.
Dalam kesempatan tersebut Dankormar menyampaikan ucapan terima kasih kepada prajurit Brigif 2 Marinir yang telah melakukan pembangunan Masjid Jannatin, semoga jerih payah prajurit dalam melaksanakan pembangunan bisa menjadi amal ibadah.
“Ini merupakan tugas mulia, karena masjid adalah rumah ibadah yang suci dan disucikan, tempat untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, semoga keikhlasan kalian dalam melaksanakan pembangunan Masjid Jannatin mendapatkan limpahan pahala,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut Irkormar Brigjen TNI (Mar) Lasmono, Danpasmar 2 Brigjen TNI (Mar) Suherlan, S.E., M.M., M.Sc., CHRMP, Koorsahli Dankormar Kolonel Marinir Edy Setiawan M.M., Asops Dankormar Kolonel Marinir Ahmad Fajar, Aspers Dankormar Kolonel Marinir Pangestu Widiatmoko, S. E., Aslog Dankormar Kolonel Marinir Tri Subandiyana, para Dankolak Pasmar 2.
MB101 – Dispen Kormar
Comment